News Update :
Home » » Objek Wisata Alam Palutungan & Curug

Objek Wisata Alam Palutungan & Curug

Penulis : Unknown on Monday, September 16, 2013 | 18:37

Palutungan & Curug Putri adalah salah satu objek wisata alam di Kabupaten Kuningan. Palutungan & Curug Putri merupakan sebuah kawasan hutan dan air terjun yang terletak di kaki gunung Ceremai tepatnya di Kecamatan Cigugur, berjarak ±10 km dari pusat kota Kuningan.

Etimologi

Nama Palutungan & Curug Putri mempunyai arti tersendiri, nama Palutungan diambil dari kata lutung dalam bahasa Sunda, binatang sejenis monyet yang pernah menempati daerah tersebut.
Kondisi alam

Hutan wisata Palutungan & Curug Putri mempunyai luas areal kurang Iebih 50 Ha, yang dikelola oleh Perum Kehutanan Kabupaten Kuningan.

Fasilitas
Palutungan & Curug Putri merupakan perpaduan antara pesona alam pergunungan hutan serta air terjun yang jernih, didukung udara pergunungan yang sejuk menantang untuk berwana wisata menguak misteri hutan. Masyarakat sekitar meyakini bahwa apabila perempuan ataupun laki- laki rajin mencuci muka di Curug Putri tersebut maka dipercaya akan dimudahkan menemukan pasangan hidup/ jodonya.

Hal tersebut bukanlah omong kosong karena dapat dipahami dengan rajin mencuci muka di Curug Putri tersebut dimana airnya bersumber dari mata air alami Gunung Ciremai yang sangat bersih, TDS-nya rendah, Jernih, dan Sehat maka muka yang tadinya kotor dan kelihatan loyo pun akan kelihatan menjadi lebih bersih, segar, bercahaya, dan menjadi lebih percaya diri.

Aura tersebutlah yang kemudian muncul dan menjadikan muka menjadi lebih menarik dan berseri sehingga lebih mudah dalam mendapatkan jodo/ pasangan hidup. Menurut beberapa orang yang berkunjung telah banyak testimoni yang berhasil, beberapa kali berkunjung ke Curug Putri dan mencuci muka disana berhasil mendapatkan jodo/ pasangan hidup yang diidam- idamkan.

Fasilitas yang tersedia adalah rafting, camping area, saung, pos jaga, pondok kerja, papan petunjuk, instalasi air bersih, shelter, tempat sampah, bangku, MCK dan musholla. Ditempat ini dapat pula bersantai dan menikmati jajanan yang tersedia.

Aksesibilitas

Wana wisata ini dapat dicapai dari Kecamatan Cigugur dan dari Kota Kuningan. Kondisi jalan umumnya beraspal dan baik, dapat dilalui kendaraan roda dua dan empat, dengan jarak rute perjalanan sebagai berikut :
Cigugur – Palutungan & Curug Putri ± 3 Km.
Kuningan – Palutungan & Curug Putri ± 10 Km.
Cirebon – Palutungan & Curug Putri ± 25 Km.

== keramahan Abah dani salah seorang pedagang yang mangkal di bumi perkemahan palutungan adalah salah seorang bukti citra baik keramah tamahan buper palutungan ,selain menyediakan jajanan berupa makanan ringan juga nasi dan lauk pauk ,selain itu warungnya disediakan tempat mandi yang memadai .tidak jarang beberapa diantaranya pengunjung yang betah bahkan kadang berhari hari nginap dan menikmati alam di warung abah dani ,beberapa di antaranya dari indramayu ,cirebon .warung abah dani juga tak luput sering dikunjungi beberapa aparat kabupaten dan kecamatan. pencitraan yang baik inilah buper palutungan yang akhirnya dikenal sampai ke beberapa daerah.

Panduan Praktis Ajaib Al Quran Menjadi Manusia Cerdas 486x60
Share this article :

Post a Comment

 
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use |Advertise with Us | Site map
Copyright © 2011. Seputar Kuningan . All Rights Reserved.
Design Template by Bisnis Online | Support by Catatan Kang Agus | Powered by Blogger | Link Diet Menurunkan Berat Badan